Jenis Burung Perkutut  yang di percaya tuahnya akan membawa petaka atau kesialan bagi pemiliknya.

Burung Perkutut  jenis ini umumnya memiliki ciri kecacatan pada bulunya.  salah satunya adalah perkutut yang hanya manggung pada waktu tengah malam saja.

Jika anda memiliki perkutut dengan ciri tersebut maka segera lepaskan saja. Karena perkutut tersebut kemungkinan  tidak baik untuk di pelihara.

Berikut ini adalah 10 katuranggan Perkutut  yang tidak baik untuk di pelihara , yang di percaya tuahnya akan membawa petaka atau kesialan bagi pemiliknya.

1. Katuranggan jenis burung perkutut buntel mayit

Buntel mayit adalah berasal dari bahasa Jawa yang buntel artinya bungkus sedangkan mayit adalah mayat. Jadi buntel mayit artinya adalah bungkus mayat atau kain kafan. Dan perkutut ini di namakan demikian, karena berkaitan dengan ciri-cirinya yang terletak pada bulunya yaitu pada masing-masing sayapnya ada satu helai bulu yang berwarna putih. Dari mitos yang beredar, burung jenis ini bisa mendalangkan malapetaka. Yang pada intinya akan menyengsarakan pemiliknya, suatu misal adalah kecelakaan, dan sebagainya.

2. Katuranggan jenis burung perkutut brahma labuh geni

Brahma labuh geni juga berasal dari bahasa jawa yang berarti brahma adalah dewa dalam tokoh pewayangan dan labuh adalah membela atau pembela sedangkan geni adalah api. Jadi brahma labuh geni jika di artikan adalah dewa pembela api. Nama untuk perkutut ini juga berkaitan dengan ciri-ciri warna bulunya yang kemerah-merahan tidak merata. Dari mitos yang beredar, perkutut ini bisa mendatangkan huru hara dalam keluarga dan bisa di jauhkan dari rezeki.

3. Katuranggan jenis burung perkutut brahma suku

Burung perkutut ini memiliki ciri pada bulunya yang juga berwarna kemerah-merahan, namun biasanya merata tidak seperti brahma labuh geni yang tidak merata. Dari mitos yang beredar, perkutut ini sering mengundang penyakit.

4. Katuranggan jenis burung perkutut wisnu tinundang

Burung perkutut ini memiliki ciri pada bulunya yang kehitam-hitaman dan tidak merata. Dari mitos yang beredar luas, bagi siapa saja yang memiliki perkutut jenis ini, konon dia akan sulit untuk menggapai sesuatu, misalnya adalah cita-cita.

5. Katuranggan jenis burung perkutut brahma kukup

Burung ini memiliki ciri pada bulunya yang berwarna keputih-putihan dari kepala sampai ekornya. Mitos yang beredar, barang siapa yang memiliki perkutut dengan ciri seperti yang sudah disebutkan tadi dia akan selalu di datangi kesialan hidup yang bermacam-macam bentuknya.

6. Katuranggan jenis burung perkutut kelabang kapipit

Kapipit berasal dari bahasa Jawa yang artinya adalah terjepit atau terpepet. Begitu juga dengan perkutut jenis ini, dia memiliki ciri pada bulu sayap di bagian dalam, yang jika di rentangkan akan nampak bulu yang berwarna putih. Dari mitos yang beredar, jika memelihara perkutut dengan ciri seperti ini, pemilik akan mengalami sengketa rumah tangga yang tidak pernah ada habisnya.

7. Katuranggan jenis burung perkutut lembu rawan

Burung ini memiliki ciri pada bagian bulunya yang tidak tumbuh dengan sempurna atau brumbung. Dari mitos yang beredar luas, bagi siapapun yang memiliki jenis perkutut dengan ciri seperti yang sudah disebutkan tadi konon akan selalu mendapatkan kesulitan dan jauh dari rezeki.

8. Katuranggan jenis burung perkutut durga nguwuh

Burung ini memiliki ciri pada saat manggung atau berkicau, perkutut durga nguwuh akan manggung pada waktu tengah malam. Dari mitos yang beredar siapapun yang memiliki perkutut yang hanya manggung pada malam hari, pemiliknya akan sering sakit-sakitan, kekacauan berumah tangga serta selalu kekurangan.

9. Katuranggan jenis burung perkutut durga ngerik

Burung ini memiliki ciri pada manggungnya yang terus terusan tidak mengenal waktu siang atau malam. Dari mitos yang beredar, barang siapa yang memelihara perkutut ini maka seluruh keluarganya akan berantakan dan di jauhkan dari rezeki.

10. Katuranggan jenis burung perkutut bromo

Untuk perkutut jenis yang satu ini benar-benar tidak boleh di pelihara orang jawa bilang memelihara perkutut jenis ini bisa kuwalat. Perkutut bromo memiliki ciri pada pangkal lidahnya yang terlihat totol-totol hitam sampai ke tenggorokannya.

Mitos yang beredar, siapapun yang memelihara burung ini akan sakit-sakitan dan akirnya meninggal. Karena konon burung ini meminum darah dari pemiliknya tersebut.

Nah itu tadi adalah pembahasan tentang katuranggan perkutut serta mitos-mitosnya. Sekarang kita akan menuju pembahasan yang berikutnya tentang burung perkutut yang masuk rumah. Berikut pembahasannya.

Reff : https://organicvolunteers.com/jenis-burung-perkutut/