Manfaat Air Hangat Untuk Burung Perkutut yang Jarang Diketahui � Air hangat ini memang banyak manfaanya, bukan saja untuk manusia, untuk hewan pun juga sangat bermanfaat. Salah satunya adalah untuk burung perkutut. Ada banyak sekali manfaat air hangat untuk burung perkutut. Mungkin bagi para kung mania yang sudah senior sudah faham dan sering memafaatkannya. Namun untuk para pemula, manfaat air hangat untuk burung perkutut ini belum begitu familiar nampaknya.
Manfaat air hangat untuk burung perkutut adalah untuk relaksasi, itu yang utama. Tapi selain itu, ternyata ada beberapa manfaat yang tersembunyi, dan itu sangat bagus untuk burung perkutut. Apa sajakah manfaat air hangat untuk perkutut itu, di bawah ini akan di ulas lebih detail dan dalam lagi, silahkan disimak.
1. Untuk Menjinakkan Perkutut
Salah satu yang paling populer mengenai air hangat untuk perkutut ini adalah bisa untuk mempercepat dalam proses menjinakkan burung perkutut. Memang sudah banyak yang mebuktikan bahwa air hangat untuk menjinakkan perkutut ini sangat terbukti. Lalu bagaimana cara menjinakkan perkutut dengan air hangat ini, baca di Cara Menjinakkan Perkutut Dengan Air Hangat.
2. Melancarkan Peredaran Darah
Mungkin Anda pernah melihat perkutut Anda nampak lesu dan seperti kurang tenaga. Bisa jadi itu karena peredaran darahnya tidak lancar, dan jika dibiarkan terus menerus, maka akan menimbulkan penyakit dan tentu kesehatan perkutut akan menurun. Nah, untuk memperlancar peredaran darah perkutut itu Anda bisa menggunakan air hangat. Peredaran darah yang baik membantuk proses metabolisme tubuh burung lebih optimal sehingga mendapat pasokan energi dengan baik. Peredaran darah yang sehat tentunya berpengaruh terhadap perkutut sehingga lebih bugar dan fresh.
3. Mengurangi Tingkat Stres
Jika burng perkutut Anda kelihatan stres, sering mondar mandir, maka Anda bisa menggunakan air hangat untuk mengurangi perkutut stres. Mandikan perkutut dengan air hangat, lalu perhatikan apa yang terjadi pada perkutut. Memandikan perkutut di malam hari juga bagus untuk efek relaksasi, untuk penyegaran perkutut itu. Otot otot yang kaku juga bisa sedikit mereda dengan air hangat ini. Jadi jangan ragu untuk memandikan perkutut Anda menggunakan air hangat.
4. Membersihkan Tenggorokan
Sering terjadi burung perkutut manggung namun suara nya serak. Ini bisa jadi karena mungkin tenggorokannya kotor, bisa karena lendir atau penyebab lainnya. Anda bisa membersihkannya dan mencegah perkutut serak dengan melakukan gurah untuk perkutut. Nah, biasanya selain gurah, sesekali memberikan air minum yang hangat juga bisa meluntrkan lendir-lendir pada tenggorokan burng perkutut.
Nah sedulur semuanya, itulah beberapa manfaat air hangat untuk perkutut yang jarang diketahui. Jika mungkin ada manfaat yang lain, monggo bisa dishare di sini melalui kolom komentar untuk saling berbagi dan belajar.